PENGARUH CAPITAL ADEQUACY RATIO (CAR), LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR) DAN NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP RETURN ON ASSET (ROA)

  • Nensi Lestiyowati Jurusan Akuntansi, Politeknik Negeri Semarang
  • Jati Handayani Jurusan Akuntansi, Politeknik Negeri Semarang
  • Dahyang Ika Leni Wijayani Jurusan Akuntansi, Politeknik Negeri Balikpapan
Keywords: Capital Adequacy Ratio, Loan to Deposit Ratio, Non Performing Loan, Return On Asset

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposit Ratio (LDR), Non Performing Loan (NPL), terhadap Return On Asset (ROA) pada Bank BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2018 secara simultan dan parsial. Teknik yang digunakan untuk menentukan sampel dalam penelitian ini yaitu Sampling jenuh (sampel jenuh). Sampling jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda. Hasil analisis data atau hasil regresi menunjukkan bahwa secara simultan Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposit Ratio (LDR) dan Non Performing Loan (NPL) berpengaruh terhadap Return On Asset (ROA). Secara parsial variabel yang berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset adalah Loan to Deposit Ratio dan Non Performing Loan (NPL) dan yang tidak berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset adalah Capital Adequacy Ratio (CAR).
Berdasarkan hasil uji (F) statistik menunjukkan bahwa Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to Deposit Ratio (LDR), and Non Performing Loan (NPL) berpengaruh secara simultan terhadap Return On Asset (ROA) ditunjukkan dengan nilai signifikansi kurang dari 0,05 yaitu sebesar 0,010. Berdasarkan hasil uji parsial (t) menunjukkan bahwa Capital Adequacy Ratio (CAR) tidak berpengaruh secara parsial terhadap Return On Asset (ROA) ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,513 yang lebih besar dari 0,05. Loan to Deposit Ratio (LDR berpengaruh secara parsial terhadap Return On Asset (ROA) ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 yang lebih besar dari 0,05. Non Performing Loan (NPL) berpengaruh secara parsial terhadap Return On Asset (ROA) ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,007 yang lebih kecil dari 0,05.

Published
2020-03-13
How to Cite
Lestiyowati, N., Handayani, J., & Wijayani, D. I. L. (2020). PENGARUH CAPITAL ADEQUACY RATIO (CAR), LOAN TO DEPOSIT RATIO (LDR) DAN NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP RETURN ON ASSET (ROA). JMAP : Jurnal Tugas Akhir Mahasiswa Akuntansi Politeknik Negeri Balikpapan , 1, 157-164. Retrieved from https://ejournal.poltekba.ac.id/index.php/jmap/article/view/59

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>